RIM melakukan perbaikan besar-besaran terhadap OS Blackberry di versi Blackberry 10. Sistem operasi terbaru RIM itu telah mendukung layar sentuh sepenuhnya. Blackberry juga mengalami perombakan besar di sisi hardwarenya, hal ini dilakukan agar bisa mendukung OS blackberry 10 bersaing dengan kompetitor utamanya, Windows Phone 8 dan Android.

Baru-baru ini bocoran mengenai Spesifikasi Blackberry Laguna muncul ke permukaan.

Berdasarkan bocoran tersebut Blackberry Laguna akan memiliki bentang layar sebesar 4,2 inci dengan resolusi 1280 x 768 pixel.

Ponsel terbaru Blackberry ini akan ditenagai dengan prosesor dual-core krait yang didukung dengan memori RAM 1 GB(Chipset Qualcomm MSM8960. Spek hardware ini menyamai ponsel high-end Windows Phone 8.
Lalu kamera sebesar 8MP yang mampu mengambil gambar video yang beresolusi 1080p, memori internal 16 GB yang dapat ditambah dengan memori external microSD. Spesifikasi Hardware yang mumpuni ini disokong dengan baterai 1800mAH.
 
sumber:republika

Post a Comment